Industri musik tak pernah sepi dengan hadirnya karya-karya baru baik itu dari musisi lawas yang melakukan comeback, artis-artis populer masa kini maupun pendatang baru. Di awal tahun 2019, grup rock asal kota New York kembali menyapa penggemar dengan merilis studio album keempat bertajuk Father of the Bride, yang merupakan album terbaru mereka sejak 2013.
Sementara itu, Lauv and Troye Sivan berkolaborasi untuk refleksi suram dalam perjuangan untuk menemukan cinta. Di sisi lain, Julia Michaels dan Selena Gomez memiliki jenis perjuangan yang berbeda dalam benak mereka, sebut saja konflik sehari-hari dengan kecemasan.
Ada juga penyanyi dan penulis lagu asal Irlandia, Júníus Meyvant, yang meluncurkan album baru yang kaya akan folk-pop dan orkestra. Tak ketinggalan artis yang sedang naik daun Dua Lipa menggebrak di awal tahun dengan lagu soundtrack untuk film Alita: Battle Angel (2019).
Penasaran seperti apa lagu terbaru dari mereka? Berikut 5 tembang terbaik yang mesti kamu dengar di minggu ini. Jangan sampai ketinggalan ya!
1. I’m So Tired… – Lauv and Troye Sivan
Kolaborasi antara penyanyi dan penulis lagu Amerika Lauv and musisi Australia Troye Sivan dituangkan secara apik dalam lagu pop yang lembut dan suram bertajuk I’m So Tired…. Lagu yang dirilis pada 24 Januari 2019 ini disebut Sivan sebagai ‘duet tidak disengaja’ dan ‘lagu yang memilukan tentang orang yang tak terhindarkan’.
Jika dilihat dari pemilihan judul, lagu ini mungkin terkesan sebagai lagu pengantar tidur tapi sesungguhnya lirik lagu memiliki makna yang lebih mendalam terutama terkait pada kelelahan akan cinta.
2. Harmony Hall – Vampire Weekend
Setelah penantian enam tahun, fans berat band indie Wampire Weekend bisa tersenyum. Pasalnya, grup musik pemenang Grammy di tahun 2014 untuk kategori Best Alternative Music Album ( Modern Vampires of the City) mengeluarkan dua lagu baru di awal tahun 2019 untuk menandai comeback mereka di industri musik.
Dirilis 24 Januari 2019, Harmony Hall merupakan lagu manis dan gesit, yang gampang diterima dari sebuah grup yang selalu menempati urutan teratas jajaran pop dan rock terkini. Lirik lagu yang samar-samar terimbangi dengan nada yang penuh dengan riffing gitar dan piano yang kaya. Penggemar Vampire Weekend sepertinya akan terpuaskan dengan single gres dari band kesayangan.
3. Anxiety – Julia Michaels feat. Selena Gomez
Penyanyi kelahiran Davenport, Iowa Julia Michaels telah mengukir nama sebagai artis yang sangat jujur dalam mengungkapkan kata hatinya.
Anxiety, yang berasal dari EP-nya yang berjudul Inner Monologue Part 1, adalah lagu yang mengungkapkan lebih jauh lagi tentang kehidupan yang membosankan, dan tantangan sehari-hari untuk mengatasi kecemasan. Lagu ini terkesan lebih menarik dengan tambahan vokal manis dari penyanyi cantik Selena Gomez.
4. New Waves – Júníus Meyvant
Irlandia sebelumnya banyak dikenal karena keindahan alamnya yang mempesona. Namun sejak kehadiran Júníus Meyvant, industri musik Irlandia mulai mencuri perhatian dunia, teutama dengan gaya orkestra yang indah dari Meyvant.
Meyvant telah menjadi bintang Islandia selama beberapa tahun, dan meraih penghargaan lokal negara itu. Album barunya, Across the Borders, yang keluar akhir Januari ini, digadang dapat membantunya untuk menemukan penggemar yang lebih luas. Kamu salah satunya?
5. Swan Song – Dua Lipa
Soundtrack film Alita: Battle Angel, ‘Swan Song’ dirilis sebagai single pada 24 Januari 2019 dan dibawakan oleh penyanyi cantik Dua Lipa. Lagu ini merupakan ‘battle anthem’ dengan denyut drum yang jelas dan melodi yang menggugah sanubari.
Suara Lipa yang merdu semakin menambah bobot lagu. Film Alita: Battle Angel sendiri akan dirilis mulai 5 Februari mendatang.
Lagu Terbaru lainnya :