Tersesat Dalam Tanya merupakan single kedua Harra yang dirilis pada Januari 2021. Sebelumnya Harra telah berhasil meluncurkan single perdananya yang bertajuk “Jelajahi Rasa” pada awal 2020 lalu.
Harra kembali menggaet trio produser kenamaan ibu kota yakni Laleilmanino (Lale – Maliq & D’Essentials, Ilman – Maliq & D’Essentials, dan Nino – RAN) dalam penggarapan single terbarunya. Lagu ini diciptakan bersama oleh Rainer Bangsawan, Haryo Tejo dan Laleilmanino. Proses mastering “Tersesat Dalam Tanya” digarap di salah satu studio ikonik dunia, yakni Abbey Road Studio, London – Inggris.
Single “Tersesat dalam tanya” menceritakan tentang dilematika dua insan yang sedang menjalani hubungan dengan perbedaan tujuan. Dua perasaan yang disatukan seringkali menjadikan seseorang tersesat di dalam pikirannya, tanpa tahu harapan yang dijunjung dan ingin diwujudkan oleh keduanya. Sehingga menimbulkan pertanyaan dalam diri mereka masing-masing, “sebenarnya, kita ini apa?”.
Harra berharap, dengan adanya lagu ini semoga bisa menjadi kawan bagi para pendengar yang satu rasa dengan kisah Tersesat Dalam Tanya, dan mungkin bisa menjadi jawaban untuk “hati” yang sedang tersesat.
Profil Band
Harra merupakan band pendatang baru dengan genre city pop dari Kota Kembang (Bandung). Nama Harra diambil dari akronim ‘Harmoni’ dan ‘Suara’ yang kemudian dipertegas menjadi ‘Harapan’ dan ‘Gelora’.
“Kami memilih memainkan musik city pop seperti dari era 1970-an dan 1980-an. Soalnya, bagi kami, lagu-lagu pop di era itu tetap enak didengar sampai hari ini,” ungkap Rainer, melalui Pikiran-rakyat.com (pr-01342659). Menurut Rainer, yang menarik dari city pop adalah aransemennya yang kaya bunyi instrumen. Hal ini membuat awak Harra terpacu untuk menampilkan kemasan performa yang seru.
Band ini beranggotakan Isaac G. Mondi dan Asilah Andreina sebagai vokal, Rainer Bangsawan (gitar), Haryo Tejo (gitar) dan Vico Wibowo (kibor/synth). Band ini terbentuk pada awal tahun 2019 lalu.
Video musik dan lagu terbaru Harra sudah dapat disaksikan di channel Youtube Harra serta platform musik lainnya.
Sumber: Press Release
Dokumentasi: Harra Official, instagram: @harramusic