Tak terasa sudah memasuki bulan Oktober, tahun 2018 pun akan segera usai. Oktober, masih masuk dalam rentang waktu zodiac Libra. Libra merupakan zodiak untuk orang yang lahir di sekitar tanggal 23 Sepember-23 Oktober. Akhir September hingga akhir Oktober sangat berarti untuk yang berzodiak Libra bukan.
Libra itu termasuk ke dalam elemen udara nih guys, jadi corak musik yang disukai dan cocok untuk Librans selaras dengan elemennya. Elemen udara itu elemen yang mementingkan komunikasi. Jadi, mereka bakal suka banget lagu yang liriknya bagus dan mudah dicerna.
Dibanding zodiak dari elemen lain, zodiak elemen udara yang paling menghargai musik dan teknologi. Zodiak elemen udara juga menyenangi musik techno dan house. Zodiak yang satu elemen sama Libra, yaitu Gemini dan Aquarius.
Diantara ketiganya, Libra menjadi zodiak yang paling suka lagu-lagu melankolis karena Libra dipengaruhi oleh Venus yang romantis dan penyayang. Selain itu, Libra pada dasanya menyukai beragam genre musik dan tidak terlalu pilih-pilih, asalkan liriknya bagus dan mudah dicerna.
Karena sekarang sudah memasuki Oktober yang juga bulannya Libra, yuk cari tau lagu-lagu yang cocok untuk Librans.
Lagu Karaoke Yang Cocok Untuk Para Librans
Pada dasarnya memang Libra tidak secara spesifik menyukai genre tertentu. Libra menykai beragam genre asal lagu itu memiliki lirik bagus. Saat karaoke lagu-lagu bergenre pop-jazz cocok sekali untuk Libra. Seperti lagu dari Tompi, Monita Tahalea, dan Tulus, tepat sekali menemani saat-saat berkeraoke para Librans.
Lagu Romantis Yang Cocok Untuk Para Librans
Lagu romantis nan syahdu yang cocok untuk Libra itu ya tidak jauh dari lagu-lagu pop-jazz yang dinayanyikan saat berkearaoke ya guys. Seperti lagunya Tompi, “Sedari Dulu.” Ini lagu cocok banget mengambarkan Libra saat sedang kasmaran.
Selain itu, lagu Tulus berjudul “Jatuh Cinta” juga dapat mewakili para Librans yang sedang dimabuk asmara. Ditutup dengan lagu “Teman Hidup” dari Tulus untuk para Librans yang hendak melangkahkan kaki ke jejang lebih serius.
Lagu Galau Yang Cocok Untuk Para Librans
Seperti yang diketahui dari elemen udara lannya, Libra itu yang paling seneng mendengarkan lagu-lagu melankolis nih guys. Jadi, Libra cocok pula dengan lagu galau yang satu ini, “The Man Who Can be Move.” Karena Libra dikenal sulit kemana-mana ketika telah nyaman di satu titik.
Wahh… sulit banget nih sepertinya untuk para Libra yang mau moving on dari apa yang telah dilewati.
Tapi, moving on tidak hanya pacar ya, bisa pekerjaan, kenangan sekolah, kenangan rumah lama, dan sebagainya. Jangan lama-lama yah galau-galaunya, yang lalu biar saja berlalau.
Lagu Usai Patah Hati Yang Cocok Untuk Para Librans
Libra memang sulit sekali beranjak apabila telah terjebak dengan suatu perasaan yang nyaman, aman, dan betah tanpa harus pergi atau berpindah kelain tempat atau hati.
Tapi, seperti kata Ariel Noah, tak ada yang abadi, ya kita harus selalu siap-siap kalau-kalau yang terjadi tak seperti yang kita harapkan. Seperti dalam percintaan yang dialami para Librans, mereka cenderung (tidak semua tentunya) sulit untuk move on ketika telah jatuh pada satu hati.
Seperti penggalan puisi Chairil Anwar, yaitu Yang Patah Tumbuh Yang Hilang Berganti, hehe. Jadi, lagu yang cocok, yaitu lagu dari Taylor Swift yang berjudul “White Horse.” Lagu ini cocok baget nih karena isi lagunya meyakinkan para Libra bahwa putus dengan sang kekasih merupaan pilihan yang tepat. So, keep moving ya hehe.