Ayo mengakui saja deh Kawan. Pasti masih banyak dari kalian yang masih belum bisa move-on dari film dunia sinematik Marvel (MCU) terheboh binti tergokil sejauh ini, Avengers: Endgame (2019).
Dan tidak heran sih. Pasalnya film Avengers keempat ini bisa dikatakan merupakan puncak dari 10 tahun pertama dunia sinematik pimpinan Kevin Feige ini walau memang secara teknis fase 3 MCU baru akan ditutup setelah perilisan Spider-Man: Far From Home bulan Juli 2019 mendatang.
Selain itu, Endgame juga bisa dikatakan sebagai film team-up superhero pertama yang sangat sempurna yang mana, hal ini telah diimpi-impikan oleh fanboy Marvel selama bertahun-tahun terakhir.
Nah apabila hingga tulisan ini diturunkan, kalian adalah salah satu yang masih belum bisa move-on dari film arahan Anthony & Joe Russo (Avengers: Infinity War) ini, kami ada kabar yang dijamin akan membuat kalian loncat-loncat kegirangan hingga berguling-guling sendiri.
Jadi berdasarkan pernyataan Presiden Marvel Studios Kevin Feige beberapa waktu yang lalu, kurang lebih minggu depan atau sekitar 1 minggu sebelum perilisan Spider-Man: Far From Home, 2 Juli 2019, Avengers: Endgame akan dirilis ulang di seluruh bioskop.
Dan lebih kerennya, di versi perilisan ulangnya ini, nantinya akan ditampilkan juga beberapa adegan tambahan yang sebelumnya tidak ditampilkan di versi perilisan awalnya.
Sayangnya ketika ditanyakan lebih jauh, Feige bungkam seribu bahasa. Feige mengatakan kalau ia tidak mengetahui secara pasti seberapa banyak nantinya adegan tambahan yang akan ditampilkan di versi perilisan ulangnya ini. Tentunya kita 50-50 saja untuk meyakini pernyataan Feige ini.
Maungkin bagi kita yang non-fanboy ketika membaca pengumuman ini, menganggap bahwa langkah yang diambil oleh Feige cs ini sangatlah berlebihan.
Bahkan ketika tulisan ini diturunkan, lumayan banyak warganet dan fanboy yang sampai membandingkan dengan film-film hit lain seperti Avatar (2009) yang walau super duper hit, tidak sampai harus dirilis untuk kedua kalinya.
Kasus perilisan ulang Avengers: Endgame ini sedikit mirip dengan perilisan ulang film biopik musikal grup Rock asal Inggris, Queen, Bohemian Rhapsody (2018).
Namun bedanya, tidak seperti BohRap yang dirilis ulang karena alasan hit dan ingin menambah pundi-pundi keuntungan saja, perilisan ulang Endgame juga difaktori untuk memuaskan fanboy hardcore MCU yang ingin menyaksikan adegan-adegan yang tidak masuk di rilisan awalnya.
Dan apabila berkaca dari alasan tersebut, maka ya menurut kami perilisan ulang ini tidaklah berlebihan sama sekali. Toh pada dasarnya film ini juga dirilis / ditujukan ke fanboy bukan?
Lalu kira-kira nih, adegan tambahan mana-mana saja yang akan disertakan di versi perilisan ulang ini nantinya? Kalau kami prediksi, dua diantaranya adalah adegan post-credit dan juga adegan pertemuan antara Captain America (Chris Evans) dengan musuh bebuyutannya Red Skull (Ross Marquand).
Kami berperediksi demikian karena kami mendengar rumor bahwa Feige pada awalnya memang ingin menyertakan adegan post-credit di akhir Endgame. Namun dikarenakan durasi filmnya sendiri sudah terlalu lama (3 jam), maka keinginan tersebut diurungkan.
Sedangkan untuk yang prediksi Red Skull & Captain America, baik Feige maupun Russo bersaudara telah memberikan konfirmasi beberapa bulan lalu bahwa ketika Steve menggunakan mesin waktu untuk mengembalikan seluruh infinity stones, spesifiknya Soul Stone di Vormir, ia berinteraksi dengan musuh bebuyutannya di Captain America: First Avenger (2011), Red Skull (Ross Marquand).
Dan mungkin juga versi rilis ulangnya ini juga akan menampilkan adegan Loki (Tom Hiddleston) yang berada di timeline tahun 2012, sukses merebut kembali Tesseract-nya. Namun untuk lebih jelasnya, kita tunggu dan lihat saja lagi.
Sejuah tulisan ini diturunkan, sayangnya belum diketahui lagi apakah versi perilisan ulang Avengers: Endgame ini akan dirilis juga di jaringan-jaringan bioskop Indonesia. Oleh karenanya, pastikan kalian stay tune terus di Dans untuk mendapatkan update selanjutnya ya!